TUGAS TERSTRUKTUR RANCANGAN KEGIATAN PEMBELAJARAN
PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN
Mata Kuliah : Pendidikan Nilai
AGUS PRASETIYO
K6410002
PRODI PENDIDIKAN PANCASILA DAN KEWARGANEGARAAN
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS SEBELAS MARET
2010
RANCANGAN
KEGIATAN PEMBELAJARAN
Nama Sekolah : SMA Negeri 1 Geger Madiun
Mata Pelajaran : Pendidikan
Kewarganegaraan (PKn)
Kelas/Semester : XII/1
(Ganjil)
Standart Kompetensi : 1. Menampilkan sikap positif terhadap Pancasila
sebagai ideologi terbuka.
Kompetensi Dasar : 1.1. Mendeskripsikan Pancasila sebagai
ideologi terbuka.
1.2. Menganalisis Pancasila sebagai
sumber nilai dan paradigma pembangunan.
1.3. Menampilkan sikap positif terhadap Pancasila
sebagai ideologi terbuka.
Indikator :
Pertemuan I :
·
Mendeskripsikan
makna Pancasila Sebagai ideologi negara.
·
Mengemukakan
proses perumusan Pancasila sebagai dasar negara.
·
Menguraikan
fungsi pokok Pancasila sebagai dasar negara dan ideologi negara.
·
Mendeskripsikan
makna Pancasila sebagai ideologi terbuka.
Pertemuan II :
·
Mendeskrisikan
Pancasila sebagai sumber nilai.
·
Mendeskripsikan
Pancasila sebagai paradigma pembangunan.
·
Menganalisis
Pancasila sebagai
sumber nilai dan paradigma pembangunan.
Pertemuan III :
·
Menunjukkan
contoh sikap dan perilaku positif yang sesuai dengan nilai-nilai Pancasila.
·
Menemukan
cara bersikap positif yang sesuai dengan Pancasila sebagai ideologi terbuka.
Analisis Pancasila :
·
Menunjukkan contoh sikap dan
perilaku positif yang sesuai dengan nilai-nilai Pancasila.
·
Menemukan cara bersikap positif
yang sesuai dengan nilai-nilai Pancasila sebagai ideologi terbuka.
Alokasi Waktu : 8 x 45
menit ( 4 x pertemuan )
I.
Tujuan Pembelajaran
Siswa dapat mendiskripsikan
Pancasila sebagai ideologi terbuka, menganalisis Pancasila sumber nilai dan paradigma
pembangunan serta siswa dapat menampilkan sikap positif terhadap Pancasila
sebagai ideologi terbuka.
II. Materi Ajar ( Materi Pokok
)
Pertemuan I :
Pancasila sebagai
ideologi terbuka :
·
Pengertian ideologi negara
·
Makna ideologi negara
·
Proses
perumusan Pancasila sebagai dasar negara
Pertemuan II :
·
Fungsi pokok Pancasila
·
Membedakan
ideologi terbuka dan ideologi tertutup
Pertemuan III :
Nilai-nilai
Pancasila :
·
Pancasila sebagai sumber nilai
·
Pancasala sebagai paradigma
pembangunan
Pertemuaan IV :
·
Perilaku yang sesuai
nilai-nilai Pancasila
·
Sikap positif terhadap
Pancasila sebagai ideologi terbuka
III. Metode Pembelajaran
Pendekatan
analisis nilai (values analysis approach)
·
Diskusi
·
Tanya jawab
·
Tugas kelompok
·
Kooperatif teknik jigsaw
IV. Langkah-langkah
Pembelajaran
Pertemuaan I
A.
Kegiatan Awal
·
Membuka pelajaran dengan salam .
·
Tanya jawab tentang pelajaran
minggu yang lalu (review).
·
Menyampaikan
pokok materi pembahasan hari ini.
·
Menginformasikan
kompetensi dasar yang ingin dicapai dalam pembelajaran.
B.
Kegiatan Inti
·
Membagi siswa dalam kelompok-kelompok kecil @ 4 anak, dinamakan
kelompok kooperatif.
·
Guru menyampaikan tugas-tugas yang harus dikerjakan masing-masing
anggota kelompok kooperatif yang terdiri atas :
1. Mendeskripsikan Pancasila sebagai
ideologi terbuka.
2.
Mengemukakan proses perumusan Pancasila sebagai
dasar negara.
3.
Menguraikan fungsi pokok Pancasila sebagai dasar
negara dan ideologi negara.
4.
Membedakan ideologi terbuka dan ideologi tertutup.
·
Setelah selesai melakukan diskusi dalam kelompok kecil, setiap anggota
kelompok mengambil undian tugas secara individual yang telah disediakan oleh
guru. Undian berisi materi-materi yang telah didiskusikan.
·
Meminta perwakilan kelompok kooperatif untuk mempresentasikan hasil
diskusi secara menyeluruh dalam diskusi kelas dan mengambil kesimpulan.
·
Guru sebagai fasilitasi jika terdapat siswa/kelompok yang mengalami
kesulitan dan memberikan klarifikasi jika terjadi kesalahan konsep.
C. Kegiatan Penutup
·
Guru memberikan pelurusan agar tidak terjadi
kesalahan konsep.
·
Guru bersama siswa mengambil kesimpulan akhir
sebagai penguatan.
·
Guru melakukan post tes secara lisan tentang materi
yang dipelajari.
·
Guru memberikan tugas kepada siswa untuk menyerahkan laporan secara
tertulis dari hasil diskusi kelas pada pertemuan berikutnya.
·
Guru menutup pelajaran dengan salam.
Pertemuan II
A. Kegiatan Awal
·
Membuka pelajaran dengan salam.
·
Tanya jawab tentang pelajaran yang lalu (review).
·
Menyampaikan pokok materi pembahasan hari ini.
B. Kegiatan Inti
·
Membagi siswa dalam 8 kelompok, masing-masing kelompok 5 anggota.
·
Guru memberikan tugas yang harus dikerjakan oleh masing-masing kelompok
yaitu : “berdiskusi hasil penggalian informasi makna Pancasila sebagai ideologi
terbuka”.
·
Siswa maju kedepan masing-masing kelompok untuk
mempresentasikan hasil diskusi.
·
Guru bersama siswa menyimpulkan hasil diskusi .
·
Siswa menyerahkan laporan hasil diskusi secara
tertulis kepada guru.
C. Kegiatan Akhir
·
Guru memberikan pelurusan agar tidak terjadi
kesalahan konsep.
·
Guru melakukan post tes secara lisan tentang materi
yang telah dipelajari.
·
Guru menutup pelajaran dengan salam.
Pertemuan III
A. Kegiatan Awal
·
Membuka pelajaran dengan salam.
·
Apersepsi materi pembelajaran minggu yang lalu.
B. Kegiatan Inti
·
Mengkaji dari beberapa sumber pustaka tentang
Pancasila sebagai sumber nilai dan Pancasila sebagai paradigma pembangunan.
·
Berdiskusi hasil kajian tentang Pancasila sebagai sumber nilai dan
Pancasila sebagai paradigma pembangunan.
C. Kegiatan Akhir
·
Guru dan siswa menyimpulkan hasil diskusi kelas.
·
Guru melakukan post tes secara lisan tentang materi
yang dipelajari.
·
Guru menutup pelajaran dengan salam.
Pertemuan
IV
A. Kegiatan Awal
·
Membuka pelajaran dengan salam.
·
Tanya jawab tentang pelajaran minggu yang lalu (review).
·
Menyampaikan pokok materi pembahasan hari ini.
·
Menginformasikan kompetensi dasar yang ingin
dicapai dalam pembelajaran.
B. Kegiatan Inti
·
Mengidentifikasi berita di media elektronik (televisi, internet, dsb)
dan artikel dari media cetak (buku. koran, majalah, dsb) sehingga dapat
menunjukkan perilaku positif terhadap
Pancasila.
·
Siswa maju kedepan kelas berani mengemukakan pendapat/demonstrasi,
tentang contoh sikap dan perilaku positif yang sesuai dengan Pancasila sebagai
ideologi terbuka .
C. Kegiatan Akhir
·
Guru menegaskan kembali tentang materi sikap positif
terhadap Pancasila sebagai ideologi terbuka .
·
Guru melakukan post tes secara lisan tentang materi
yang dipelajari.
·
Guru memberikan tugas/pekerjaan rumah (PR) kepada siswa.
·
Guru menutup pelajaran dengan salam .
V. Alat dan Sumber Bahan
A.
Alat
o Kertas berisi undian
o OHP atau Laptop dan LCD
o Televisi, gambar-gambar yang mendukung
B.
Sumber Bahan
·
Buku Kewarganegaraan untuk SMA Kelas XII, Budiyanto, Penerbit : Erlangga,
Jakarta .
·
Drs. Encang Iskandar, M.Pd., dkk (2006), Pendidikan Kewarganegaraan 3,
Penerbit : PT Remaja Posda Karya, Bandung
.
·
Drs. H. Suardi Abu Bakar, dkk (2005), Kewarganegaraan 3, Penerbit :
Yudistira, Jakarta .
·
Lembar Kerja Siswa XII A (Ganjil).
·
Artikel/berita dari media massa yang mendukung.
VI. Penilaian
·
Tes tertulis berbentuk essay.
·
Penilaian terhadap proses dan hasil presentasi siswa baik dalam kelompok
masing-masing ataupun dalam diskusi kelas serta tanggungjawab individu terhadap
kelompoknya.
·
Penilaian
terhadap unjuk kerja berupa laporan tertulis.